PEMIMPIN

Menjadi seorang pemipin bukanlah suatu hal yang mudah. Menjadi seorang pemimpin berarti harus siap menghadapai banyak rintangan. Seperti yang di katakan RP James Beacarlos, bahwa ketika kita ingin menjadi seorang pemimpin banyak orang, haruslah kita mulai dari memimpin diri kita dahulu. Disamping itu, kita harus melakukan hal-hal kecil yang menunjang kita agar dapat berdiri menjadi seorang pemimpin. Hal-hal kecil itu menurut pandangan orang lain mungkin memalukan tetapi sebenarnya hal-hal seperti itulah yang dapat membuat kita dapat tumbuh dan berkembang menjadi seorang pemimpin bagi orang banyak.

    Romo James berkata ketika dirinya waktu di seminari KPA dulu, ia pernah disuruh oleh seorang Suster, untuk berdiri di atas meja sambil membacakan hasil tugasnya didepan teman-temannya. “Pada saat itu saya sangat merasa malu dan marah karena saya merasa seperti dipermainkan didepan teman-teman saya”. Kata Romo James. Tetapi seiring berjalannya waktu, Romo James pun sadar kalau hal itu dapat membuat dia sadar kalau kemampuannya dalam memimpin mulai ada peningkatan. Seperti dikatan tadi bahwa hal-hal kecil itu menurut pandangan orang lain adalah suatu hal yang memalukan tetapi sebenarnya hal itulah yang dapat membuat kita berkembang untuk menjadi seorang pemimpin.

     Suster menyuruh Romo James melakukan hal itu, karena Suster tahu bahwa Romo James adalah tipe orang yang pemalu. Oleh karena itu dengan cara Suster sendiri, ia melatih Romo James agar terlepas dari sifat pemalunya agar apabila ia menjadi seorang Imam, ia sudah tidak lagi malu dalam memimpin sebuah Paroki, Stasi dan Lembaga Pendidikan yang akan ia pimpin. Oleh karena itu, apabila anda ingin menjadi seorang pemimpin, haruslah memberanikan diri untuk melakukan sesuatu tanpa merasa malu atau takut. Sekian dan terima kasih

By : Agostinho Barreto